Review Raiku Skincare Cleanser dan Anti Aging Series

Hai semua. Kalau biasanya aku bikin review tentang makeup, kali ini aku mau bikin tulisan yang agak beda yaitu soal skincare. Setuju kan kalau selain makeup, wajah juga butuh untuk diberikan perawatan yang baik? Sebab ibarat kanvas, wajah juga harus dipersiapkan sebelum mengaplikasikan makeup. Pertanyaannya, skincare apa yang bagus untuk wajah kita? Semua bergantung kecocokan produk tersebut dengan kondisi kulit kita loh.

Nah, beberapa waktu yang lalu aku terpilih untuk mereview produk dari RAIKU BEAUTY yang bekerjasama dengan salah satu komunitas beauty yaitu Beauty Blogger Indonesia. Raiku mengeluarkan tiga rangkaian produk skincare yaitu, Cleansing Series, Brightening Series, dan Anti Aging Series. Saat ditanya aku mau yang mana, aku memilih produk Anti Aging Series. Kenapa Anti Aging? Sebab skincare anti aging berfungsi mencegah penuaan dini, meyamarkan noda/flek hitam di wajah, maupun menghilangkan kerutan di bawah mata. Jadi sekalipun kalian masih berusian di bawah 30 tahun (sekitar 20-an) boleh banget pakai produk anti aging supaya kulit lebih segar dan lebih muda.

Berikut ini produk yang aku terima. Selain Anti Aging Series, Raiku juga mengirimkan produk Cleansing Series-nya juga. So happyyyy....

Produced by :
PT Fabindo Sejahtera
Ds. Pasir Jaya, Kec. Cikupa - Tangerang

For :
PT Cantik Anugerah Pesona
Gedung Sastra Graha Lt. 5, Suite 501
Jl. Raya Perjuangan 21 - Jakarta

Perlu diketahui, produk Raiku diformulasikan dengan bahan berkualitas tinggi loh, tidak mengandung paraben maupun senyawa berbahaya lainnya. Proses produksinya juga sudah memenuhi standar mutu dan keamanana, antara lain Manajemen Standar Mutu ISO 9001:2008, Manajemen Standar Keamanan Lingkungan ISO 14001:2004, Occupational Health and Safety Management ISO 18001, dan International Good Manufacturing Practice ISO 22716. Walaupun terhitung sebagai pendatang baru tapi Raiku sudah terdaftar dan memiliki nomor BPOM. Selain itu, Raiku mendapat jaminan Halal dari MUI juga, jadi kalian tidak perlu khawatir tentang keamanan dan kehalalan produk ini.


RAIKU CLEANSING SERIES

CLEANSING CREAM

Krim pembersih yang dapat membantu membersihkan wajah dari sisa kotoran, minyak dan makeup dengan lembut. Mengandung Chamomile Extract dan Vitamin E yang dapat membantu menjaga kelembaban dan membuat kulit tampak lebih cerah.

Raiku Cleansing Cream (60 gr)
Harga : Rp 68.000,-
No BPOM : NA18181204146
Product
Packaging product berbentuk tube dengan warna kemasan kombinasi hijau dan ungu pastel yang sangat menarik. Suka banget dengan pemilihan warna dan design gambar yang tercetak pada tube. Kemudian tekstur creamnya juga tidak terlalu kental, berwarna putih dan cukup light.

Tekstur Raiku Cleansing Cream

Ingredients
Aqua, Mineral Oil (Paraffunum Liquidum), Cetearyl Alcohol, Dimethicone, Ricinus Communis Seed Oil, Phenoxyethanol, Imidazolidinyl Urea, Cetearyl Glucoside, PEG-20 Stearate, Caprylic/Capric Triglyceride, Allantoin, Triethanolamine, Chamomilla Recutita Extract, Disodium EDTA, Tocopheryl Acetate, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Cross Polymer, BHT, Benzotriazolyl Dodecyl p-Cresol, Glucose.

How to Use
Oleskan secara merata pada wajah, lalu hapus menggunakan kapas.

Result
Aku biasanya menggunakan Cleansing Cream ini setelah membersihkan makeup dengan remover atau Micellar Water. Hasilnya lebih irit kapas dan produk ini benar-benar mengangkat sisa makeup yang masih menempel di wajah. Dan saat pagi juga biasanya terlihat kotoran/debu terangkat setelah menggunakan produk ini.


CLEANSING FOAM
Pembersih wajah yang membersihkan wajah dengan lembut secara   menyeluruh.
Mengandung Rice Extract  yang dapat membantu membuat kulit tampak lebih cerah dan menjaga kelembaban kulit

Raiku Cleansing Foam (60 gr)
Harga : Rp 68.000,-
No BPOM : NA18181204144

Product
Kemasannya sama persis dengan Cleansing Cream. Foam berwarna putih dengan tekstur yang cukup padat serta memiliki aroma yang segar dan tidak terlalu tajam.

Ingredients

Glycerin, Aqua, Stearic Acid, Sodium Laureth Sulfate, Propylene Glycol, Cocamidopropyl Betaine, Mrystic Acid, Potassium Hydroxide, Sodium Cocoyl Alaninate, Cocamide DEA, Acrylates Copolymer, Sodium PCA, DMDM Hydantoin, Oryza Sativa Bran, Inositol, Sodium Lactate, Disodium EDTA, Fragrance

How to Use
Keluarkan secukupnya, busakan dengan air dan usapkan ke seluruh wajah. Bilas dengan air.
Gunakan pagi dan malam hari setelah penggunaan Raiku Cleansing Cream.

Result
Foamnya memang cukup padat dan kalian harus agak sedikit menekan supaya produknya keluar. Saat dibasahi terlihat bahwa banyak busa disitu. Setelah mencuci muka menggunakan produk ini, aku merasa kulit wajahku jadi lebih halus dan licin. Aromanya juga menurutku tidak terlalu menyengat bahkan nyaris tidak kentara kecuali kalian benar-benar mengendusnya. Kalau aku pribadi suka dengan aromanya yang terasa sangat segar.

Tekstur Raiku Cleansing Foam


RAIKU ANTI AGING SERIES

ANTI AGING TONER
Toner yang dapat mengangkat sisa kotoran dan makeup dengan mudah. Mengandung Niacinamide dan Milk yang dapat membantu meratakan warna kulit dan menyamarkan noda hitam. Collagen membuat kulit terasa lebih kenyal dan Hyaluronic Acid dapat  membantu menjaga kelembaban dan membantu mengurangi tanda penuaan dini. Keempat kandungan ini merupakan kandungan utama yang ada di rangkaian produk Anti Aging Raiku.

Raiku Anti Aging Toner (100 ml)
Harga : Rp 98.000,-
No BPOM : NA18181204143

Product
Semua produk anti aging memiliki desain warna kemasan yang sama yaitu ungu pastel. Untuk kemasan tonernya berbeda dengan produk yang lain. Bentuknya botol dengan tutup flip top dan sangat rapat. Jadi pastikan kalian menutupnya dengan benar sampai berbunyi. Isi toner berbentuk cairan berwarna bening dan tidak berbau.

Tekstur Raiku Anti Aging Toner

Ingredients
Aqua, Butylene Glycol, Glycerin, Sodium PCA, Phenoxyethanol, Niacinamide, Coceth-7, Imidazolidinyl Urea, PPG-1 -PEG-9 Lauryl Glycol Ether, Allantoin, Bisabolol, PEG-40 Hydrogenated Castor Oil, Benzotriazolyl Dodecyl P-Cresol, Tromethamine, Caprae Lac, Chondrus Crispus Extract, Maltodextrin, Collagen, Gluconolactone, Sodium Benzoate, Sodium Hyaluronate.

How to Use
Tuang toner secukupnya pada kapas, kemudian oleskan secara merata pada wajah. Lakukan pagi hari dan malam hari setelah pemakaian Raiku Cleansing Foam.

Result
Bila kalian menggunakan tangan saja saat mengaplikasikan toner ini, maka akan ada kesan lengket. Tapi lain halnya bila kalian menaruhnya di kapas baru mengusap ke wajah, hasilnya tidak akan terlalu lengket. Walaupun begitu, toner ini dapat menyerap dengan cepat dan wajah jadi terasa kenyal.



ANTI AGING SERUM
Mengandung Niacinamide dan Milk yang dapat membantu meratakan warna kulit dan menyamarkan noda hitam. Collagen membuat kulit terasa lebih kenyal dan Hyaluronic Acid dapat membantu menjaga kelembaban dan membantu mengurangi penuaan dini.

Raiku Anti Aging Serum (30 ml)
Harga : Rp 148.000,-
No BPOM : NA18182000294

Product
Serum ini satu-satunya produk Raiku yang dilengkapi dengan bungkus box. Semua informasi pun tertera disana. Kemudian di dalamnya terdapat botol berpipet. Jadi serum dikeluarkan menggunakan pipet. Warna serumnya lebih seperti emulsion yaitu putih susu dengan tekstur yang lebih light dan tidak berbau.

Tekstur Raiku Anti Aging Serum

Ingredients
Aqua, Butylene Glycol, Cetearyl Alcohol, Niacinamide, Camellia Oleifera Seed Oil, Mineral Oil (Paraffinum Liquidum), Cyclopentasiloxane, Dimethicone, Sodium PCA, Phenoxyethanol, Bisabolol, C20-22 Alkhyl Phosphate, Cyclohexasiloxane, Ceteareth 33, Allantoin, Caprae Lac, C20-22 Alcohols, Imidazolidinyl Urea, Cetearyl Glucoside, Tromethamine, Disodium EDTA, Dimenthicone/Vinyl Dimenthicone Crosspolymer, Maltodextrin, Collagen, Glucose, Cyclotetrasiloxane, Dimenthiconol, Gluconolactone, Sodium Benzoate, Sodium Hyaluronate.

How to Use
Tuang secukupnya dengan pipet lalu oleskan hingga merata ke seluruh bagian wajah. Tepuk-tepuk perlahan agar cepat meresap. Gunakan pada pagi dan malam hari setelah Raiku Anti Aging Toner.

Result
Saat serum diaplikasikan ke wajah, hasilnya cepat menyerap dan tidak terasa lengket.
Kulit menjadi lembab dan kenyal. 



ANTI AGING MORNING dan NIGHT CREAM

Product
Kemasan berbentuk tube dan tidak ada perbedaan satu sama lain. Hanya saja di bagian depan kemasan tertulis Morning Cream dan Night Cream. Walaupun keduanya nampak sama, isi krimnya berbeda. Morning Cream memiliki tekstur seperti lotion, putih susu dan lebih kental. Sedangkan Night Cream juga berwarna putih namun teksturnya lebih light. Khusus untuk Morning Cream sudah dilengkapi dengan SPF 15.

Raiku Anti Aging Morning Cream (40 gr)
Harga : Rp 98.000,-
No BPOM : NA18180102924

Ingredients
Aqua, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Glycerin, Butylene Glycol, Cetearyl Alcohol, Mineral Oil (Paraffinum Liquidum), Camellia Oleifera Seed Oil, Stearic Acid, Cyclopentasiloxane, Niacinamide, C12-15 Alkyl Benzoate, Silica, Cyclohexasiloxane, Allantoin, Sodium PCA, Caprae Lac, Tromethamine, Imidazolidinyl Urea, Cetearyl Glucoside, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Cross Polymer, Disodium EDTA, Chondrus Crispus Extract, Maltodextrin, Collagen, Fragrance, Glucose, Gluconolactone, Sodium Benzoate, Sodium Hyaluronate.

Raiku Anti Aging Night Cream (40 gr)
Harga : Rp 98.000,-
No BPOM : NA1818012923

Ingredients
Aqua, Glycerin, Butylene Glycol, Niacinamide, Cyclopentasiloxane, Camellia Oleifera Seed Oil, Sodium PCA, Bisabolol, Sodium Polyacrylloyldimethyl Taurate, Phenoxyethanol, Tromethamine, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Cyclohexasiloxane, Allantoin, Caprae Lac, Hydrogenated Polydecene, Imidazolidinyl Urea, Benzotriazolyl Dodecyl P-Cresol, Trideceth-10, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Chondrus Crispun Extract, Maltodextrin, Collagen, Cyclotetrasiloxane, Dimethiconol, Gluconolactone, Sodium Benzoate, Sodium Hyaluronate.

How to Use
Keluarkan secukupnya dan oleskan secara merata ke seluruh wajah. Gunakan setelah pemakaian Raiku Anti Aging Serum.

Result
Walaupun teksturnya berbeda, tapi kedua produk ini lumayan cepat menyerap. Hasilnya wajah nampak halus, kenyal, warna kulit lebih merata dan lebih glowing.

Tekstur Raiku Anti Aging Morning Cream dan Night Cream


CONCLUSIONS

Aku suka sekali dengan packaging produk-produk Raika. Semua dikemas dengan aman. Terlebih lagi untuk yang kemasan tube, produk ditutup menggunakan sealed sehingga jelas tersegel. Lalu desain warna kemasan yang bermotif abstrak dan berwarna pastel sungguh cantik sekali.



Kemudian beralih ke hasil penggunaan produk. Jadi setelah pemakaian 12 hari menggunakan seluruh rangkaian produk Cleansing dan Anti Aging Raiku, ada beberapa hal yang perlu aku jabarkan. Untuk beberapa hari pertama, tidak ada masalah dengan kulit wajah. Namun setelah itu, timbul beberapa jerawat kecil di area bawah dagu dan di area antara bawah hidung dan bibir atas. Eits, bukan berarti produk ini tidak cocok di kulitku. Karena jerawat yang tumbuh ini bisa reda setelah 3/4 hari kemudian. Kenapa bisa timbul jerawat? Setelah aku pelajari komposisi produk Anti Aging Raiku, disana terdapat kandungan PHA.

PHA atau polyhydroxy acid merupakan jenis acid selain AHA dan BHA namun sifatnya lebih ringan sehingga bagi kalian yang memiliki kulit sensitif maka efeknya tidak akan sekeras seperti AHA dan BHA. PHA yang menjadi bahan utama dalam exfoliating, berfungsi menyingkirkan kulit mati. Hasilnya kulit akan terlihat lebih kencang, halus, kerutan dan garis halus pun berkurang, serta warna kulit nampak lebih merata. PHA juga mengandung pelembab, anti-inflamasi, dan antioksidan sehingga cocok digunakan oleh pemilik kulit kering dan sensitif.

Jenis PHA yang banyak digunakan dalam produk perawatan kulit adalah lactobionic acid, galactose, dan gluconolactone. Nah, dalam produk anti aging Raiku tersebut (toner, serum, morning cream dan night cream) terdapat kandungan gluconolactone atau biasa disebut gluconic acid yang memiliki kemampuan antioksidan dan antiradang. Jerawat yang muncul dan cepat matang ini disebabkan oleh bahan aktif tersebut atau biasa disebut dengan istilah Purging. Namun kalau kalian mengalaminya juga, jangan langsung menyimpulkan kalau produk tersebut tidak cocok. Sebab jerawat purging relatif lebih cepat sembuhnya. 


Kalau kalian lihat foto diatas, terlihat ada beberapa bekas jerawat purging di atas area bibir. Jerawat ini sudah mengempis dan mengering, bahkan bekas jerawat di beberapa tempat seperti di bawah bibir misalnya juga sudah berkurang. 

Oh ya, selain kandungan PHA, aku juga baru menyadari bahwa Serum, Morning Cream, dan Night Cream Raiku terdapat Camellia Oil di dalamnya. Kalau kalian belum tahu tentang Camelia Oil, ia mengandung omega 3,6, dan 9 yang bagus untuk menjaga kekenyalan dan kelembaban kulit. Selain itu mampu mengatasi peradangan seperti jerawat, kulit kering, mengurangi garis-garis halus, tumit kasar, stretch mark, dan noda membandel lainnya.

Aku betul-betul merasakan efek dari penggunaan produk Anti Aging Raiku ini. Warna kulit jadi lebih merata, cerah, lebih glowing, halus, lembab dan lebih kenyal. Rasanya nggak kusam sama sekali. Aku akan terus menggunakan produk ini untuk melihat hasilnya lebih jauh. 

Apakah aku akan membeli lagi produk ini?
Jawabannya YESS.


Kalau kalian tertarik untuk membeli produk skincare Raiku ini, kalian bisa membelinya di Shopee, Tokopedia, Line (id : @raikubeauty), atau di contact whatsappnya (081282909029).

Info lebih lanjut, silahkan mengunjungi sosial media Raiku di bawah ini.

Youtube : Raiku Beauty
Instagram : @raikubeauty
Facebook : Raiku Beauty

Terimakasih sudah berkunjung dan membaca review dari aku.
Kalian juga bisa cek akun aku yang lain di bawah ini.
IG | Youtube

See ya di postingan selanjutnya.



Comments

  1. wah sama, aq juga lagi coba raiku antiaging :)

    ReplyDelete
  2. Glowing necurel ya beb 😍 aku juga suka nih tekture nya terutama si night cream. sayangnya kurang berjodoh sama kulitku 😂

    ReplyDelete
  3. cleansing oilnya sukaaaaa, aku pake yang anti agingnya nih beb hehehe

    ReplyDelete
  4. Aq lagi coba raiku yg bright ga sabar liat hasilnya sih,, baru berapa hari jg,,

    ReplyDelete
  5. Aku suka suka suka banget sama serumnya dan night cream nya Raiku mau beli lagi kayaknya nihh

    ReplyDelete
  6. Aku juga lagi cobain raiku anti aging ini dan suka sama hasilnya.

    ReplyDelete
  7. Wah ini bisa nyebabin purging? Aku rada takut sama efek purging nih.

    etherealpotato

    ReplyDelete
  8. Waah samaan kak hehe aku udh coba yg anti aging series jga😍

    ReplyDelete
  9. Raiku ini emang lagi booming bgt yaa, kulitmu jadi keliatan glowing hehe

    ReplyDelete
  10. Serumnya bagus banget yaa! Aku juga pake, dan bener-bener bagus lho ini dikulitku

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts